Selasa, November 5, 2024
BerandaFOKUS BERITA JATIMLumajangGMPK Lumajang Pertanyakan Kasus Dugaan Pemerasan Bacaleg " Bikang " Kok Tenggelam

GMPK Lumajang Pertanyakan Kasus Dugaan Pemerasan Bacaleg ” Bikang ” Kok Tenggelam

GMPK Lumajang Pertanyakan Kasus Dugaan Pemerasan Bacaleg “Bikang” Kok Tenggelam

Lumajang,FBI. www.Ifokusberitaindonesia.com-pasca munculnya berita adanya OTT indikasi adanya pemerasan antar bacaleg. Menurut informasi yang berkembang ditengah masyarakat bacaleg inisial H sebut saja hijau disenyalir korban dugaan pemerasan oleh N sebut saja nimerah oknum pelakunya. Awalnya viral berita terkait hal tersebut namun belakangan seperti hilang ditelan bumi. Ada informasi dari berbagai sumber bahwa diduga jalur publikasi sudah ditutup agar tidak memberitakan hal tersebut. Tentunya peristiwa tersebut tidak luput dari pantauan LSM GMPK (Gerakan Masyarakat Perangi Korupsi) DPD kabupaten lumajang (Jatim). Sabtu (15/7/2023).

Menurut pandangan GMPK lumajang bahwa kasus dugaan pemerasan yang sudah viral dengan sebutan Bikang (Kue yang mumbluk) tersebut. Menyangkut integritas dan nama partai yang mengusungnya. Menurut Guntur nugroho ketua GMPK lumajang, disenyalir kedua oknum tersebut dari partai besar yang punya banyak pendukung. Tentunya apabila diproses secara transparan akan berpengaruh kepada ektabilitas partainya. Disinilah mereka menduga adanya upaya penutupan kelanjutan proses kasus tersebut, baik dari proses hukum maupun pemberitaannya.
“Kami menduga kasus tersebut sengaja ditenggelamkan, karena oknumnya adalah orang terdekat pejabat dan berduit.” Tuturnya.

Masih menurut guntur, munculnya berbagai spikulasi terkiat adanya upaya penutupan kasus tersebut. Sehingga kasus sebesar itu bisa tenggelam begitu saja seperti tidak terjadi apa-apa. Bahkan situasi kabupaten lumajang juga seperti tidak pernah ada kasus tersbut. Karena disenyalir kedua oknum bacaleg tersebut menggunakan bendera besar yang lagi bersaing dalam kontestan politik dikabupaten lumajang.
“Pertarungan 2 bendera yang besar dan selalu bersaing, tentunya semua ini ada muatan politik. Kalau kasus bikang ini berlanjut tentu akan hancur bendera mereka. Kalau caleg seperti ini diperjuangkan bisa dibayangkan, apabila duduk dikursi dewan.” Kelakarnya.

Sampai berita ini terbit terindikasi belum adanya kejelasan dan kepastian hukum terkait kasus yang disebut bikang tersebut. Indikasi banyak yang bermain dibelakang dalam perjalanan proses kasus dugaan pemerasaan tersebut. Diketahui bersama dilansir dari berbagai media yang memberitakan, telah terjadi operasi tangkap tangan (OTT) oleh aparat penegak hukum. Diduga modus dari permasalahanya adalah cinta lama yang berujung pemanfaatan. (Den)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_imgspot_img

Most Popular

Recent Comments