Agenda Tahunan Di Bulan Ramadhan, Gibas Resort Ciamis Siapkan 500 Paket Takjil Untuk Masyarakat Sekitar.
Kabupaten Ciamis,
Www.Fokusberitaindonesia.com,- Ramadhan merupakan bulan suci yang penuh dengan keberkahan, berbagi takjil banyak dilakukan oleh instansi pemerintahan, lembaga, perusahaan bahkan Ormas.
Gibas resort Ciamis mengadakan bagi-bagi takjil kepada masyarakat sekitar dan para pengguna jalan di sekitaran perempatan pasar Ciamis. Rabu 12/4/2023
Sekertaris jendral ormas Gibas resort Ciamis Galih Hidayat S.H di sela-sela kegiatannya mengatakan, berbagi takjil yang dilakukan oleh ormas gibas resort Ciamis merupakan agenda tahunan yang dilaksanakan di bulan suci ramadhan.
“Pada kesempatan ini kita sediakan 500 paket takjil, tidak seberapa nilainya, tapi akan terasa nikmatnya ketika adzan magrib berkumandang nanti,” ungkapnya.
Galih menambahkan, berbagi takjil ini menjadi special untuk tahun ini, dikarenakan kondisi dan situasi tahun sekarang yang sangat berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya.
“Dulu kita pernah mengadakan hal serupa di pusat kota alun-alun Ciamis, dan sekarang kita adakan di sini karena tidak cukup dekat dengan kantor sekretariat Gibas Resort Ciamis, dan disini juga tidak kalah ramai dengan yang di pusat kota,” ujarnya.
“Semoga dengan apa yang kita lakukan sekarang bisa membantu masyarakat untuk ikut bisa menikmati berkah di bulan suci ini,” tambahnya.
“Insya Alloh setiap tahun selama gibas resort Ciamis berdiri tegak akan senantiasa melakukan kegiatan yang sama, ini juga menjadi bukti bahwa ormas gibas resort Ciamis senantiasa ada untuk masyarakat, karena kita merupakan bagian dari masyarakat dan akan senantiasa mementingkan kepentingan masyarakat,” jelasnya.
“Selamat berpuasa untuk seluruh umat muslim yang ada di belahan dunia dan terkhusus untuk masyarkat kabupaten Ciamis, karena beberapa hari lagi akan tiba hari kemenangan maka dalam kesempatan ini juga saya mewakili ormas Gibas resort Ciamis mengucapkan selamat hari raya idul fitri mohon maaf lahir dan batin, sampai jumpa di Ramadhan tahun depan,” pungkasnya.
(Taofik Fbi)