Selasa, Maret 25, 2025
BerandaFOKUS BERITA JATIMLumajangEdy Marcus Dilanrik Menjadi Danton Linmas Desa Tukum Kecamatan Tekung

Edy Marcus Dilanrik Menjadi Danton Linmas Desa Tukum Kecamatan Tekung

Lumajang, FBI,www.tabloidfbi.com-Menjelang pesta demokrasi rakyat Desa Tukum mulai mempersiapkan bidang pengamanan dengan melantik Edy Marcus yang lebih dikenal dengan Ambon sebagai Danton (Komandan Peleton) Linmas Jumat (14/10/2022). Bertempat dibale desa dan dihadiri oleh Camat Tekung, Danramil, Kapolsek, kasi Limas kabupaten Lumajang dan anggota linmas serta kades seluruh perangkat desa Tukum.

Seperti yang disampaikan oleh Yunus kades Tukum dalam sambutannya, bahwa perlunya segera ditunjuk sebagai Danton linmas karena posisi tersebut lagi kosong.
” Kami perlu segera melantik mas Edy Marcus (Ambon) sebagai Danton Linmas, karena perlunya ditingkatkan pengamanan desa dan sekaligus persiapan menjelang pesta demokrasi. Selanjutkan kami harapkan Danton yang baru dilantik segera menyusun anggotanya sekitar 60 orang untuk pembagian tugasnya setelah lama vakum.”Tuturnya.

Demikian juga penyampaian dari Danramil Tekung kapten infanteri Roni Sugiono, pentingnya linmas sebagai garda terdepan pengamanan desa.
” Kami sangat mendukung pelantikan ini, sebab nantinya kita akan berkolaborasi dalam bidang pengamanan wilayah. Karena tidak lama lagi akan ada pesta demokrasi. Tentunya hal itu sangat membutuhkan kesiapan dan kesigapan petugas keamanan baik Koramil Polsek dan Linmas ditambah lagi satgas keamanan desa (SKD).” Tandasnya.

Hal itu dipertegas oleh Kapolsek Tekung Iptu Sujianto, bahwa sebelum pelaksanaan tugas harus dipersiapkan kedisiplinan.
” Perlunya peningkatan bidang pengamanan diwilayah, adanya pelantikan danton linmas yang baru Edy Marcus (Ambon). Diharapkan segera berbenah dan dapat menanamkan kedisiplinan. Baik dalam melaksanakan tugas dan cara penampilan (Seragam). Kami bersama Koramil Tekung siap membantu melatih kesigapan pasukan linmas. Dimulai dari sekarang meningkatan kewaspadaan terhadap segala sesuatu yang dianggap dapat menimbulkan gangguan keamanan. Baik adanya pencurian, maupun siapa saja yang patut diantisapi untuk keamanan wilayah.”Pungkasnya. (Den)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_imgspot_img

Most Popular

Recent Comments