Selasa, Maret 25, 2025
BerandaFOKUS BERITA JATIMLumajangTasyakur Akreditasi RSI Lumajang Atas Diraihnya Predikat Paripurna

Tasyakur Akreditasi RSI Lumajang Atas Diraihnya Predikat Paripurna

 

Lumajang, FBIwww.tabloidfbi.com- Rumah Sakit Islam (RSI) Kabupaten Lumajang Jatim, melaksanakan tasyakuran Akreditasi atas diraihnya predikat PARIPURNA standart akreditasi RS Kemenkes R.I bertempat dirumah sakit Sabtu (19/11/2022).
Suatu penghargaan yang sangat membanggakan telah dicapai, bentuk konsistensi dan soliditasi semua komponen RSI.

Direktur RSI dr. R.Elyunar Dwi Nugroho MMRS. mengatakan, kebanggaannya atas pencapaian tersebut, ini merupakan untuk yang kedua kalinya. Alhamdulillah lulus standart Kemenkes dalam rangka pelayanan dan penanganan pasien. Keselamatan dan kenyamanan pasien adalah prioritas utama, jangan cuma waktu ada penilaian tim akreditasi saja. Tapi diharapkan ini berlangsung seterusnya dengan begitu bisa terjadi tata kelola dengan baik.” Ujarnya.

Dan kami sekarang ada 6 Survaiyer Kas, yang diperbolehkan melakukan survei akreditasi rumah sakit. Yang lebih membanggakan lagi adalah kami, Surveiyer Kas adalah satu-satunya Surveiyer yang berpengalaman dan lulus terakreditasi tingkat nasional. Saat mereka memasuki tiap ruangan, mengatakan semua puas dengan pelayanan dan penanganan Rumah Sakit Islam. Kami ucapkan terima kasih kepada pembina dan seluruh komponen Rumah Sakit yang sudah mendukung penilaian akreditasi ini.” Imbuhnya.

Hal senada juga disampaikan oleh ketua yayasan DRS Nawawi Yasid M.S.I, itu merupakan suatu prestasi yang sangat membanggakan bagi Rumah Sakit Islam. Kami minta dengan pencapaian tersebut jangan menjadikan sombong atau lupa diri. Jadilah seperti padi semakin berisi dia akan semakin merunduk, jadikan ini sebagai acuan untuk lebih baik lagi kedepan. Karena dengan pelayanan dan penanganan yang baik, kita sama artinya bisa menjalankan amanah dengan baik.” Tandasnya.

Acara tersebut dihadiri sekitar 100 orang baik dari yayasan, tamu undangan dan pegawai RSI. Terlihat pancaran kebahagiaan dan kebanggaan dari rona wajah seluruh yang hadir. Berbagai ucapan selamat dari berbagai pihak berdatangan kepada Rumah Sakit Islam Lumajang.(Den)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_imgspot_img

Most Popular

Recent Comments