Selasa, Februari 11, 2025
BerandaFOKUS BERITA JABARBekasiPP Cikarang Pusat Demo PT Kyowa Di Duga Putus Kontrak Sepihak

PP Cikarang Pusat Demo PT Kyowa Di Duga Putus Kontrak Sepihak

BEKASI – Ormas Pemuda Pancasila Kecamatan Cikarang Pusat Kab Bekasi melakukan aksi demo ke PT Kyowa Kawasan Delta Mas di duga akibat dari pemutusan kontrak secara sepihak kepada PT Barokah, Kamis (8/12/22).

Mewakili PT Barokah, ribuan massa dari PP bergerak di depan PT Kyowa dan melakukan aksi demo dengan pengeras suara dengan menggunakan mobil komando dan bersama ratusan massa ormas PP, menuntut penjelasan pihak Perusahaan terkait pemutusan kontrak sepihak.

Dalam pantauan di lapangan, Agung Setiabudi Orator Pemuda Pancasila Cikarang Pusat berorasi dengan penuh semangat karena pimpinan nya H. Andri dari PT barokah di putus kontrak secara sepihak olah PT kyowa, sehingga jalan demo menjadi cara untuk mendapatkan penjelasan dari pihak PT Kyowa.

Lanjut, Agung menegaskan, jika pihak Perusahaan masih mengabaikan Demo dari Pemuda Pancasila, maka ke depan akan melakukan aksi dengan jumlah yang lebih banyak lagi.

” Kami dari PP, akan terus melakukan aksi, sampai pihak Perusahaan menerima kami, dan memberikan penjelasan, kenapa dan mengapa ada pemutusan kontrak sepihak, padahal kami adalah putra daerah ” Ujar Agung.

” Karena ini sudah menjadi penghinaan besar bagi marwah dan harga diri kami Pemuda Pancasila, dan kami akan terus melakukan aksi demo terus menerus, karena kami tidak rela di perlakukan demikian oleh managemen PT Kyowa, kami lebih rela PT Kyowa tidak ada lagi di sini, karena tidak ada kepedulian terhadap putra daerah dan lingkungan” Lanjut Agung menegaskan.

Dan tidak menutup kemungkinan perusahaan tersebut akan kami datangi dengan masa lebih banyak lagi, ketika Perusahaan tidak kooperatif dan tidak mengakomodir apa yg kami inginkan.

Dan Agung juga menambahkan bahwa sekaligus ini juga warning ke Perusahaan yang lain, agar bersinergi dengan Pemuda Pancasila, karena Pemuda Pancasila juga bisa bekerjasama dengan baik.

Perlu di pahami oleh Perusahaan bahwa pemilik PT Barokah adalah H. Andri lebih memiliki kepedulian terhadap lingkungan, sehingga Pemuda Pancasila yang ada di Cikarang Pusat sangat mendukung PT Barokah yang kembali memiliki kontrak kerja dengan PT Kyowa.

” Semua nya orang wilayah lingkungan asli Putra pribumi, dengan semangat yg tinggi kami juga akan mempromosikan PT Barokah untuk bekerjasama dengan perusahaan – perusahaan yang ada di Kab Bekasi, khusus nya di kawasan GIIC, karena PT Barokah memiliki legalitas dan peduli dengan lingkungan sekitar.

‘ Kami dari PP tidak akan pernah ada kompromi ketika melakukan aksi dan kami tegaskan, jika ada pihak yang mengadang, siapapun akan kami hadapi, karena ini berbicara marwah dan harga diri, jika sudah bicara harga diri apapun akan kami pertaruhkan,” tegas Agung lagi. (eyp)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_imgspot_img

Most Popular

Recent Comments